ASUS Zenfone 9, Gawai Mungil Terbaik, Siap Menemani Segala Aktivitasmu - Siang itu cuaca kota Jakarta sangat terik, panasnya minta ampun. Berakhir pekan di luar rumah rasanya bukan pilihan yang tepat. Tapi apa daya sudah janji sama teman buat ketemuan di salah satu mall di Jakarta. Hendak dibatalkan, rasanya tak enak. Akhirnya saya memutuskan untuk tetap pergi. Sebelum berangkat, cek perlengkapan dulu. Dompet ada, hand sanitizer selalu siap di tas, plus masker selalu siaga menutup sebagian wajah, baterei handphone pun sudah dalam keadaan penuh.
Sebelum beranjak dari kosan saya memesan transportasi online. Yes, dapat! saya pun berjalan ke ujung gang menuju ke jalan Pramuka Raya. Matahari lagi terik-teriknya. Sembari menunggu di depan gang, saya bermain handphone, sembari tetap mengawasi posisi driver sambil buka-buka aplikasi Instagram dan Whatsapp. Tapi entah kenapa handphone-ku rasanya panas sekali, sudah mirip setrikaan. Apa pengaruh cuaca kali ya? pikirku. Saya sering mendapati keadaan handphone saya teralu panas ketika berada di luar ruang pada waktu siang hari.
Syukurlah driver-nya sudah datang. Setelah naik di atas kendaraan saya mematikan handphone agar suhunya kembali normal.
Gawai yang saya pakai saat ini terhitung cukup lama, usianya sudah lima tahun. Pertama kali beli tahun 2018. Masih enak sih untuk dipakai, walaupun baterei tidak seawet dulu ketika masih baru. Wajar kalau sekarang cepat panas, apalagi aplikasi didalamnya cukup banyak dan saya aktif menggunakannya seharian penuh. Body-nya pun agak besar dan berat. Jika dibandingkan dengan tangan imut saya, terlihat kurang cocok untuk dipegang karena terlalu gede. Salah satu hal yang saya sangat sukai dengan gawai saya adalah RAM 6 GB dan storage-nya 128 GB. Memory dan storage segede itu sangat membantu dalam pekerjaan saya sehari-hari, puas download berbagai aplikasi dan history chat Whatsapp serta file-file foto, video, dokumen selama lima tahun ini masih tersimpan aman tanpa saya harus sering-sering backup dan delete. Lima tahun berlalu, saya masih memakai setengah dari total RAM-nya dan storage-nya pun masih cukup lega. Yup, tiap gawai ada kekurangan dan kelebihannya.
Tapi pengen rasanya punya handphone dengan ukuran compact, tidak cepat panas, tapi spesifikasinya sebelas dua belas dengan gawai yang saya pakai saat ini, sehingga bisa mendukung aktifitas saya baik sebagai pekerja kantor, aktivitas blog, komunitas, dan sebagainya. Hemmm kamu naeeenyaaak... Ada tidak ya gawai mungil dengan speksifikasi keren?
ASUS Zenfone 9 adalah Jawabannya
Biar saya dan kamu tidak bertanya-tanya, mari kita cari tahu lebih dalam tentang Zenfone 9. November lalu, ASUS Indonesia baru saja merilis Zenfone generasi terbaru bernama ASUS Zenfone 9. Compact Size, Big Possibilities adalah jargon dari Zenfone 9, Ibarat kecil-kecil cabe rawit, imut tapi menggihit. Bayangkan dengan ukuran 5,9 inci akan terasa sangat pas di tangan tapi tetap memberikan performa dan kinerja terbaik berkat semikonduktor Snapdragon 8+ Gen 1 Premium yang tertanam didalamnya disertai dengan baterai 4300 mAh yang tahan lama. Untuk kameranya sendiri memiliki sistem ganda dengan Stabilizer Gimbal Hybrid 6-Axis untuk bidikan dan video yang stabil. Wow... baru baca sekilas saja bikin kita berdecak kagum ya.
Yuk kita kulik lebih dalam lagi keunggulan yang ditawarkan oleh Zenfone 9.
Nyaman Digenggam
Zenfone 9 termasuk ke dalam jenis smartphone compact karena karena berukuran dibawah 6 inci, tepatnya 5,9 inci yang nyaman digenggam dengan desain yang ringan dengan berat 169 gram dan berdimensi 146,5 x 68.1 x 9.1 mm. Wow tentunya enak banget dibawa kemana-mana, simpan di saku celana pun oke. ringkas kan!
Tombol Daya yang Powerfull
Berbeda dengan smartphone pada umumnya dimana tombol daya hanya digunakan untuk mematikan dan menghidupkan gawai. Zenfone 9 lebih kreatif lagi dengan menambahkan fingerprint sensor. Fungsinya apa saja?
Buka layar Zenfone 9 cukup dengan menyentuh ibu jari pada sensor yang terletak di tombol daya yang ada di sisi kanan ponsel istilah kerennya fitur Hassle-free Unlocking. Jadi, kalau mau on/off gawai tak sesyulit melupakan reihan kan, he!
Selain itu tombol multi-fungsi ZenTouch ini bisa memudahkan akivitas kita. Cukup gunakan ibu jari dengan cara swipe up, swipe down atau double click maka gawai akan menampilkan notifikasi dan shortcut untuk buka aplikasi, refresh halaman web, berpindah ke atas/bawah halaman, suara-ke-teks, dan kontrol media. Magic!
Pilihan Warna Menarik
Zenfone 9 menawarkan empat pilihan warna menarik yaitu midnight black, moonlight white, starry blue, dan sunset red. Untuk body belakangnya berbahan polimer, tapi ga murahan. Teksturnya kuat, pegangnya enak dan tidak licin, dan ga akan ada bekas sidik jari. Biar lebih awet body-nya, Zenfone 9 nambahin casing bawaan.
Frame-nya sendiri berbahan aluminium. Di sisi kanan ada tombol power dan volume. Di sisi atasnya terdapat Jack Headphone, di sisi bawah terdapat SIM tray dengan dual SIM, port USB tipe-C 3.0 dan speaker.
Zenfone 9 Tahan Air dan Debu
Zenfone 9 merupakan salah satu smartphone yang sudah mendapatkan sertifikasi IP68 yang berarti gawai tersebut anti air dan debu. So, ga usah khawatir ya kalau sedang beraktifitas di luar ruang yang penuh dengan debu ataupun kehujanan.
Mungil tetapi Performanya Luar Biasa
Untuk hardware-nya, chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 ditanamkan ke Zenfone 9 yang merupakan processor terbaik untuk android. Snapdragon 8+ Gen 1 merupakan chip generasi terbaru yang punya berbagai keunggulan mulai dari konektivitas sampai kemananan. Chipset ini mendukung jaringan 5G yang dibekali dengan modem RF 5G yang dapat mengunduh dengan kecepatan 10 GB. Koneksi ke wifi juga bisa lebih cepat mencapai 3,6 Gbps karena dilengkapi dengan Qualcomm fast connect 6900. Hasilnya kinerja gawai bisa lebih mulus dan responsif.
Salah satu yang saya sukai dari Zenfone 9 adalah memori yang ditawarkan mulai dari 6 GB dan bisa di up to 16 GB. Wow... bisa puas banget download berbagai aplikasi. Untuk storage-nya sendiri mulai dari 128 GB dan bisa di up to 256 GB, dengan memori internal segede ini tidak butuh memori eksternal lagi kan. Bisa puas banget untuk menyimpan file hingga bertahun-tahun.
Kapasitas Pendingin Jauh Lebih Besar
Yang gawainya sering demam, ngacung! Seperti yang saya ceritakan di awal artikel ini, handphone saya mudah panas dan suhunya sudah kayak setrikaan. Bisa dipakai kalau pas mau menggosok pakaian hehehe.
Terus terang saya tertarik pengen punya handphone kayak Zenfone 9 karena sistem pendinginnya berteknologi tinggi, kapasitas pendingin yang jauh lebih besar sehingga menghasilkan performa lebih cepat, kencang, dan panasnya lebih sedikit.Waduh, mupeng!
Baterai Hemat Daya dan Tahan Lama
Zenfone 9 ini dilengkapi dengan high-capacity battery sebesar 4300 mAh sehingga hemat daya dan bisa bertahan lebih lama. Dipakai seharian pun oke nih. Untuk charger-nya sendiri menggunakan HyperCharge adapter sebesar 30 watt, untuk mengisi daya 100% butuh waktu sekitar 1 jam. Selain itu dengan fitur UI dari ASUS yaitu FFC Technology dimana pengguna bisa mengatur persentase pada saat charging baterai, misalnya diatur di angka 80% atau 90%. Tentunya dengan pengaturan ini membuat baterai lebih awet.
Bikin Pecinta Fotografi dan Videografi Jatuh Hati
Bagi pecinta fotografi bakalan naksir banget dengan Zenfone 9 yang memiliki kamera utama Sony IMX766 dengan lensa wide angle 50 MP dengan aperture f/1.9. Untuk kamera depannya menggunakan Sony IMX363 dengan lensa Ultra-wide Angle 12 MP dengan aperture f/2.2. Dengan kamera secanggih itu kita bisa mengambil foto sempurna bahkan di tempat yang gelap.
Foto dan Video Lebih Tajam
Zenfone 9 dilengkapi dengan teknologi terbaru 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilizer yang bisa membantu membuat foto video yang lebih stabil, tajam dan bebas blur bahkan saat bergerak.
Selain itu terdapat teknologi autofokus dan algoritme terbaru, ditambah dengan mode terbaru seperti Light Trail Mode, yang bisa memberikan hasil foto yang super mulus dan terlihat profesional. Hasil foto outdoor maupun indoor tetap kece.
Kualitas Layar Maksimal
Memiliki layar 5.9" AMOLED canggih, Zenfone 9 memberikan kualitas layar maksimal dengan resolusi full HD+ 1080x2400 pixel, refresh rate 120 Hz sehingga lebih hemat daya, kerapatan tinggi 445 ppi, akurasi warna Delta-E<1, support HDR10+, tingkat kecerahan maksimal 1100 nit, dengan proteksi Corning Gorilla Glass Victus, dan eye care display. So, nonton film pakai Zenfone 9 berasa seperti di bioskop.
Speaker Stereo
Dengan adanya Snapdragon Sound Technlogy membuat suara menjadi lebih berkualitas dan dengan volume maksimal, apalagi Zenfone 9 didukung dengan bantuan ahli audio Dirac dan teknologi AZO Audio dimana dapat merekam dengan kualitas tinggi, jernih dengan fitur 3D surround-sound dan wind-noise reduction. Wow, perfect banget ya buat main game dan bikin video.
Konektivitas dengan Kecepatan Luar Biasa
Zenfone 9 mempersembahkan kecepatan luar biasa pada saat mengunduh dan menggunggah. Dengan WLan WiFi 6E, dual band, WiFi Direct, DLNA, dan hotspot. Support hyperfast 5G, bluetooth 5.2 dan fitur NFC, enak banget nih kalau mau top up e-money.
Permudah Navigasi dengan One-Handed Operation
Desain UI Zenfone 9 menawarkan fitur one-handed operation alias panel alat satu tangan yang mampu memudahkan navigasi seperti membantu menemukan aplikasi favorit, skala zoom bar, tangkapan layar, membuka kamera, menyalakan senter dan perekam suara, membuka asisten Google dan mengontrol pemutaran media.
Smart Backpack Mount
Bagi yang suka traveling ataupun mendaki gunung, fitur yang satu ini akan membantu banget nih agar Zenfone 9 kamu selalu aman.
Ada Harga Ada Kualitas
Dengan desain compact dan spesifikasi yang powerfull, kira-kira Zenfone 9 ini dibandrol harga berapa ya?
Jadi untuk Zenfone 9 dengan memori 6 GB/128 GB harganya Rp. 7.999.000, untuk memori 8 GB/256 GB harganya Rp. 9.999.000, dan untuk memori 16 GB/256 GB harganya Rp. 11.999.000,-
Menurut saya sih harganya sudah oke dengan kualitas keren kayak Zenfone 9.
Zenfone 9 Cocok Untuk Siapa?
Kalau menurut saya Zenfone 9 ini cocok untuk semua kalangan dan berbagai kebutuhan akan smartphone yang enak dipakai untuk aktifitas apa saja. Cari handphone yang compact, Zenfone 9! Mantap buat bikin konten video, Zenfone 9! nyari gawai yang kameranya bagus, Zenfone 9!, Mau gawai yang tahan panas, tahan air dan kapasitas memori gede, Zenfone 9! Buat main games, Zenfone 9 juga oke!
Duh... keren banget ya Zenfone 9! Jadi pengen memiliki. Btw, buat kalian yang mau beli Zenfone 9, udah bisa kalian dapatkan melalui partner dan channel pembelian resmi produk ASUS antara lain Erafone, Tokopedia, ASUS Exclusive Store, dan ASUS Online Store.
Yuk, kumpulin duit buat beli Zenfone 9
Sumber:
https://www.asus.com/id/mobile/phones/zenfone/zenfone-9/
https://carisinyal.com/hp/asus-zenfone-9/
https://voi.id/en/technology/14504/arti-sertifikasi-ip68-yang-ada-di-ponsel
https://fantech.id/blog/post/kelebihan-chip-snapdragon-8-gen-1-hadirkan-ponsel-next-generation
https://www.youtube.com/watch?v=yhe3Qs8_RL4
Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS Zenfone 9 Blog Writing Comptetition di Blog Widyanti Yuliandari