XL Axiata Peduli Disabilitas Siap Kerja: Kesempatan Upgrade Skill Digital Bagi Penyandang Disabilitas



"Merantaulah! Orang berilmu dan beradab tidak diam beristirahat di kampung halaman. Tinggalkan negerimu dan hidup di negeri asing (di negeri orang)." - Imam Asy-Syafii

Merantau pertama kali, saya masih muda kala itu, 21 tahun, beberapa bulan setelah menyelesaikan kuliah Diploma Tiga. Saya ditawari oleh Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan untuk mengikuti kegiatan pelatihan vokasional selama delapan bulan, dari bulan Februari hingga Oktober 2007. Lokasinya di Balai Besar Vokasional Bina Daksa atau BBRVBD (sekarang bernama Sentra Terpadu Inten Suweno) di Cibinong, Bogor. Di balai tersebut ada 100 peserta dari seluruh Indonesia mengikuti pelatihan keterampilan, mulai dari penjahitan, komputer, desain grafis, elektro, dan lain-lain. Saya sendiri memilih keterampilan komputer agar linear dengan latar belakang pendidikan saya yaitu Manajemen Informatika. Setelah menyelesaikan pelatihan para peserta bisa berpeluang untuk bekerja di perusahaan yang sudah bekerja sama dengan BBRVBD.

Setelah menyelesaikan pelatihan tersebut, saya termasuk dari sekian banyak peserta yang kurang beruntung tidak direkrut oleh perusahaan. Hanya 10-15% yang terserap, kabarnya angkatan tahun-tahun sebelumnya banyak peserta yang berkesempatan untuk bekerja di perusahaan. Mungkin karena  gejala-gejala awal krisis finansial 2008 mulai terasa, sehingga perusahaan menahan diri untuk melakukan perekrutan karyawan.

Perantauan perdana saya berakhir. Saya memutuskan pulang ke Makassar atas saran dari orang tua. Saya pun mulai mencari kerja di berbagai perusahaan. Di zaman itu, info lowongan kerja biasanya terpampang di surat kabar. Menulis/mengetik surat lamaran dan curricullum vitae, kemudian dikirim via pos ataupun diantarkan langsung ke perusahaan. Satu dua perusahaan kadang ada yang menghubungi memanggil untuk tes dan wawancara. Tetapi melihat kondisi fisik saya, tak semua perusahaan mau merekrut penyandang disabilitas. Di masa itu belum ada undang-undang yang mengatur  hak atas pekerjaan bagi disabilitas. 

Beruntungnya saya tidak terlalu lama menganggur, hanya beberapa bulan saja. Mungkin karena background pendidikan saya adalah teknologi informasi dan di masa itu masih sedikit yang punya keahliaan sebagai programmer. Akhirnya saya mendapatkan pekerjaan juga, meskipun freelance, menjadi programmer website. Saya diterima di perusahaan konsultan IT yang proyeknya kebanyakan membuat website landing page untuk sekolah-sekolah yang ada di Makassar. Saya tidak masalah dengan gaji kecil. Untuk pemula sudah lumayan, kerjanya pun di rumah, saya bisa sembari menemani dan merawat Ayah saya yang sedang sakit stroke, yang penting saya mendapatkan pengalaman.

Sembari bekerja freelance, saya tetap melamar di berbagai perusahaan. Beberapa bulan kemudian saya diterima di sebuah perusahaan konsultan IT sebagai karyawan tetap. Fokus proyek perusahaan tempat saya bekerja adalah aplikasi Point of Sales (PoS) yang banyak dipakai di minimarket dan supermarket dimana jangkauan areanya di daerah Sulawesi (di masa itu, belum masuk Alfamart dan Indomaret di kawasan timur Indonesia). Di perusahaan ini saya dapatkan banyak pengalaman dan banyak mengenal pengusaha dan manajemen supermarket dan minimarket terkenal di Makassar dan berbagai daerah di Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara. Selain bekerja sebagai programmer, saya diberi kesempatan untuk mengikuti perjalanan bisnis dan menjadi trainer untuk admin dan kasir di minimarket/supermarket tersebut. Saya juga tidak menyangka, dengan suara sengau, saya bisa menjadi trainer, Alhamdulillah klien bisa maklum dan paham. Mungkin juga karena langsung praktek, tanpa teori yang banyak. 

Itulah sepenggal kisah perjalanan awal saya memasuki dunia kerja. Tidak mudah tapi bukan berarti tidak mungkin. Selama kita tetap berusaha, berdoa, pantang menyerah, mau belajar hal baru, dan percaya dengan kemampuan sendiri, rezeki pekerjaan akan terbuka lebar. 


****



XL Axiata Peduli Disabilitas Siap Kerja


Hari Kamis lalu, tepatnya 22 Agustus 2024, saya berkesempatan menjadi volunteer blogger untuk kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dari XL Axiata, yang bertajuk XL Axiata Peduli Disabilitas Siap Kerja. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Sekretariat Dewan Pengurus Pusat Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (DPP PPDI) di Jakarta Timur. Ini kali pertama saya ke sekretariat PPDI Pusat, dulu waktu saya masih tinggal di Makassar, saya pernah beberapa kali berkunjung ke Sekretariat PPDI Sulawesi Selatan, meskipun bukan anggota ataupun pengurus. 

XL Axiata menyelenggarakan kegiatan pelatihan digital untuk teman daksa dan teman tuli selama dua hari, dari tanggal 22-23 Agustus 2024. Ada 38 peserta dari Jakarta dan sekitarnya yang mengikuti kegiatan tersebut. Teman-teman disabilitas dibekali materi tentang Dokumentasi Digital dan Event oleh Mas Akbar Muhibar (Dosen Multimedia, Fasilitator Literasi Digital Bloggercrony), Digital Workplace oleh Ibu Farida (Tenaga Ahli Data Science), dan Publikasi Digital di Media Sosial oleh Mbak Hastu Wijaya (Konten Kreator). 

Kegiatan serupa juga sudah di selenggarakan di beberapa kota antara lain Surabaya, Medan, Bandung dan terakhir di Jakarta. Total seluruh peserta dari keempat kota tersebut ada 103 orang. Kemudian akan diseleksi menjadi 20 orang dan akan berkesempatan mengikuti Magang di kantor XL Axiata.

Eventnya berlangsung seru dan disambut oleh antusiasme yang besar oleh para teman daksa dan teman tuli. Mereka menyimak materi dengan baik dan mengerjakan praktik dengan semangat, Saya bisa melihat dari wajah mereka sebuah keinginan untuk berdaya dan mandiri, harapan untuk setara seperti manusia lainnya, no one left behind. I feel them, saya merasakan apa yang mereka rasakan. Saya pernah di titik itu. 

Saya merasa senang sekali XL Axiata melakukan kegiatan ini. Memberikan pelatihan bagi penyandang disabilitas yang sesuai dengan kebutuhan di era digital saat ini. Ilmu dan skill digital sangat dibutuhkan oleh penyandang disabilitas saat ini agar mereka bisa bersaing di dunia kerja. Apalagi sekarang sulit untuk mendapatkan pekerjaan, jika tidak punya skill maka makin sulit teman disabilitas mendapatkan pekerjaan. 

Dari cerita teman-teman disabilitas di daerah, dari aktivis disabilitas, ataupun info dari seminar dan  FGD yang pernah saya ikuti, masih banyak teman-teman disabilitas usia produktif di Indonesia yang belum siap kerja. Dari segi pendidikan mereka masih tertinggal jauh. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2020, sebagian besar penyandang disabilitas tidak tamat SD sebesar 29,35%, tamat SD sebesar 26,32%, tidak pernah sekolah sebesar 20,51%, tamat SMP sebesar 9,97%, tamat SMA sebesar 10.74%, dan perguruan tinggi sebesar 3,38%. 




Selain akses pendidikan formal yang terbatas, dari segi kepemilikian telepon genggam masih di bawah kelompok non disabilitas. Menurut data Susenas tahun 2020 hanya  36,7% penyandang disabilitas yang memiliki ponsel ataupun laptop. Selain itu, tidak semua penyandang disabilitas yang memiliki ponsel telah terhubung dengan akses internet. Hanya 18,9% penyandang disabilitas memiliki akses terhadap internet. Hal ini tentunya menghambat kemampuan individu disabilitas untuk terlibat dalam platform digital, mencari peluang kerja, mengakses sumber daya pendidikan dan berpartisipasi dalam kegiatan sosial dan masyarakat. 

"Penyandang disabilitas bukan untuk dikasihani, berikan mereka peluang, akses, dan peran maka mereka akan setara seperti manusia lainnya" - Nunu Amir

Mindset "charity" yang selama ini melekat bagi penyandang disabilitas juga perlu diperbaiki. Disabilitas jangan dipandang sebagai objek untuk diberikan bantuan sosial seperti sandang dan pangan. Tetapi berikan mereka hak yang sama seperti warga negara lainnya. Hak untuk mendapatkan pendidikan, hak untuk mendapatkan  aksesibilitas dan pekerjaan yang layak, hak untuk berpendapat, dan hak lainnya. Penyandang disabilitas butuh diberikan kesempatan agar bisa berdaya dan mandiri.

Dibalik keistimewaan dan keterbatasan yang dimiliki oleh penyandang disabilitas mereka sebenarnya bisa hidup mandiri tanpa bantuan jika "aksesibilitas dan peluang" itu terbuka lebar bagi mereka. Contohnya teman daksa berkursi roda dan teman netra, jika seluruh infrastruktur jalan, transportasi dan gedung ramah disabilitas  tentu mereka bisa dengan mudah untuk kemana pun tanpa bantuan. Terkadang masih ada saja stakeholder yang enggan membangun fasilitas yang bisa diakses oleh penyandang disabilitas dengan mengatakan seperti ini "buat apa membangun pedistrian ataupun gedung yang ramah disabilitas, jarang ada disabilitas yang menggunakannya. Saya tidak pernah lihat disabilitas berkunjung/lewat di tempat ini". Asal tahu saja mereka di rumah saja karena akses jalan sulit buat mereka. Kalau jalan, gedung, transportasi sudah aksesibel tentunya mereka akan sering keluar rumah. Itulah salah satu wujud dari inklusi! Jalan menuju Indonesia yang inklusif masih panjang. Tapi saya yakin hal itu bisa terwujud, jika kita mau bersama-sama bergandeng tangan untuk mewujudkannya. 

Di tengah keterbatasan fisik dan keterbatasan sarana dan prasarana untuk mendukung mobilitas para penyandang disabilitas, hal itu tidak menghalangi semangat teman-teman untuk menuntut ilmu. Contohnya Rangga, peserta yang mengikuti event XL Axiata Peduli, dia menggunakan kursi roda. Datang jauh-jauh dari Bogor menggunakan commuter dan transportasi online ke Jakarta Timur. Saya salut dengan semangatnya. Ketika ngobrol dengan dia saat kegiatan sudah  berakhir, ternyata dia kuliah di Universitas Negeri Jakarta. Tiap ke kampus dia menggunakan transportasi Commuter dan Trans Jakarta. Dari Bogor-Rawamangun bukan hal yang mudah bagi pengguna kursi roda. Saya tahu bagaimana crowded-nya di stasiun, Commuter dan Trans Jakarta di jam sibuk, karena saya juga tinggal di Bogor. Struggling-nya Rangga bergumul dengan kepadatan transportasi publik berkali-kali lipat dibanding saya. Sekali lagi saya salut dan merasa malu dengan diri sendiri ketika masih sering mengeluh dengan keadaan.

Kembali ke event XL Axiata Peduli Disabilitas siap kerja, kegiatan di hari pertama dibuka oleh Ketua PPDI, Bapak Norman Yulian dan Ibu Astri Mertiana selaku Corporate Communication XL Axiata. Event tersebut dipandu oleh Mbak Wardah Fajri dari Bloggercrony. Oh iya, Bloggercrony dan tim merupakan mitra kolaborasi dari event XL Axiata Peduli Disablitas Siap Kerja. Selain Bloggercrony, ada juga beberapa organisasi dan komunitas yang bekerjasama dengan XL Axiata yaitu DPP PPDI, Dilans Indonesia, Benih Baik, Rumah Difabel Sharaswaty, Feministhemis, YPKABK, dan Tiba Surabaya Official. Selain itu, di hari pertama materi perdananya sangat menarik sekali yaitu Dokumentasi Digital dan Event oleh Mas Akbar Muhibar.

Saya berharap semoga teman-teman disabilitas yang mengikuti kegiatan ini bisa memanfaatkan ilmu yang didapatkan dengan baik, jangan lupa dipraktikkan. Buat 20 peserta terpilih yang akan diikutkan magang semoga bisa bekerja dengan baik. Jika kinerja mereka bagus, semoga punya kesempatan untuk menjadi karyawan XL Axiata. 

Saya juga berharap semoga kegiatan seperti ini lebih ditingkatkan lagi, bukan hanya di empat kota besar saja, tapi juga bisa diadakan di seluruh ibukota provinsi yang ada di Indonesia. Sehingga bisa menjangkau disabilitas yang lebih luas lagi.



Sumber:

Jurnal Jalan Panjang Menuju Inklusi Digital bagi Penyandang Disabilitas di Indonesia (file:///C:/Users/Nunu%20Amir/Downloads/3536-11848-1-PB.pdf)

https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/05/02/penyandang-disabilitas-masih-alami-ketimpangan-pendidikan
  

29 comments

  1. Keren untuk XL axiata. Karena masih jarang juga perusahaan yang mau peduli dengan para disabilitas. Mantab nih mbak Nunu. Semoga kapan-kapan kita bisa ketemu lagi ya hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setuju. Salut buat XL Axiata ya...
      Manfaat yang didapatkan nanti bagi para disabilitas semoga semakin berkah dan berlanjut kebaikan nya tak hanya sampai kegiyini saja

      Delete
  2. Salut pada Mba Nunu, terima kasih telah berbagi cerita dan pengalaman...
    Senang sekali ada XL Axiata yang peduli disabilitas sehingga bisa siap kerja dengan mengadakan pelatihan bermanfaat di penjuru Nusantara. Keren dan ikut bangga pada XL Axiata dan semua pihak yang terlibat di acara!

    ReplyDelete
  3. Keren banget nih XL, pasti acara pelatihan digital ini bermanfaat banget. Apalagi buat teman daksa dan teman tuli dengan berbagai materi Dokumentasi Digital. Karena emang selama ini masih banyak temen-temen disabilitas usia produktif yang belum siap kerja. Semoga acara kek gini makin banyak dan merata lagi.

    ReplyDelete
  4. Pengalamannya sangat menginspirasi
    Memang tidak mudah tapi bukan berarti tidak mungkin ya
    Disabilitas juga punya hak yang sama. Semoga aja kepedulian dari XL Axiata bisa terus berkembang dan memberi manfaat

    ReplyDelete
  5. Melalui rangkaian kegiatan ini, terlihat sekali XL Axiata ingin memfasilitasi peningkatan potensi dan rasa percaya diri individu disabilitas agar mampu berinisiatif, berkarya dan bermakna di lingkungannya serta memperoleh kesempatan yang setara dalam dunia kerja dan terus #jadilebihbaik ya mba

    ReplyDelete
  6. Pemberian materi tentang Dokumentasi Digital dan Event pada kaum disabilitas ini bagus sekali dan pastinya akan memberikan banyak manfaat bagi mereka. Program CSR XL Axiata ini patut diteladani oleh perusahaan2 lainnya. Apalagi narasumbernya orang-orang hebat yang berkompeten di bidangnya. Sukses selalu XL Axiata dan semua kamu disabilitas yang telah dibimbing aamiin.

    ReplyDelete
  7. Kalau di sini emang aksesibilitas dan peluang buat teman disabilitas masih kurang sih. Masih banyak stigma kalau mereka objek untuk diberikann bantuan social. Padahal sebenarnya dibalik keistimewaan mereka, ada potensi yang bisa dikembangkan. Keren nih programnya XL. Semoga ke depannya bisa makin banyak kegiatan kek gini.

    ReplyDelete
  8. Takjub aku tu mbaaa baca tulisan ini...salut juga buat XL Axiata yang peduli dan mengadakan acara ini
    Sebenernya disabilitas ingin dianggap setara jangan diperlakukan berbeda meskipun ada beberapa hal yang memang harus diberi perhatian ektra tapi setidaknya beri mereka kesempatan seluas yang diberikan kepanan nondisabilitas gt ya mba...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, aku jadi paham bahwa perlakuan istimewa tuh sebenernya gak mereka inginkan karena mereka masih ada di usia produktif dan kudunya diberi pelatihan secara berkala dan didampingin seperti dalam acara XL Axiata Peduli Disabilitas agar sahabat-sahabat Siap Kerja.

      Delete
  9. Salut pada teman-teman yang di tengah keterbatasan fisik dan keterbatasan sarana dan prasarana untuk mendukung mobilitas para penyandang disabilitas,tetap semangat untuk menuntut ilmu dari kegiatan XL Aiata Peduli Disabilitas ini. Semoga membawa berkah buat semua

    ReplyDelete
  10. Saya sangat mengapresiasi banget langkah XL ini, mbak
    Apalagi sudah ada dari teman teman yang berkesempatan magang di XL
    Semoga teman-teman tuli dan daksa bisa terus berdaya dan mandiri, ditambah fasilitas untuk mereka terus berkarya
    Sebagai pengguna XL, Banga banget dengan program XL ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. Keren banget memang XL Axiata, punya program khusus yang menunjukkan kepedulian pada teman2 penyandang disabilitas. Semoga banyak perusahaan lain yang tergerak untuk melakukan hal yang sama ya mbak.

      Delete
  11. Keren yaa XL Axiata, kepeduliannyaaa bikin hati hangat hehe. Semoga banyak yang kek gini nih yaa, banyak gerakan inklusif bakal jadi banyak hal bermanfaat yang bisa dimanfaatkan oleh orang lain

    ReplyDelete
  12. Masya Allah, salut dengan XL Axiata yang makin ramah disabilitas. Kesempatan kerja dan pelatihan pendukung seperti ini yang dibutuhkan untuk inklusi. Terima kasih Mbak Nunu sudah berbagi pengalamanmu termasuk juga Rangga yang menempuh Bogor - Rawamangun untuk kuliah. Alhamdulillah halte-halte TJ makin banyak yang bentuknya ramp jadi pengguna kursi roda bisa mandiri melewatinya.

    ReplyDelete
  13. Setuju banget dengan pendapat Mbak Nunu: Penyandang disabilitas bukan untuk dikasihani, berikan mereka peluang, akses, dan peran maka mereka akan setara seperti manusia lainnya.

    Aku punya teman disabel sekarang lagi belajar di Australia dapat beasiswa. Dia profesinya wartawan. Kalau diberi kesempatan, teman disabel ini karyanya keren lho.

    ReplyDelete
  14. Pengalaman mencari kerja pertama biasanya selalu seru ya Mbak. Saya pun dulu sempat juga mengalami masa-masa frustasi berburu kerja. Bagusnya semakin ke sini, semakin banyak perusahaan yang sadar akan pentingnya inklusivitas bagi disabilitas dan lainnya. Karena nyatanya semua bisa berkarya asalkan diberi kesempatan.

    ReplyDelete
  15. Setuju mba Nunu Disabilitas itu bukan untuk dikasihani tetapi harus diberikan kesempatan serta akses seluas-seluasnya agar mereka dapat berkarya dan hidup mandiri

    ReplyDelete
  16. Wah keren nih XL, saya sudah lebih dari tahun menggunakan XL, jadi ikutan senang provider yang saya pilih mempunyai program CSR yang berdampak seperti ini. Semoga ke depannya programnya diperluas sehingga penyandang disabilitas di daerah lain juga bisa merasakan manfaatnya

    ReplyDelete
  17. Semoga kegiatan ini bisa dilakukan secara lebih meluas lagi, agar makin banyak pihak yang aware bahwa penyandang disabilitas juga tetap bisa berkarya dan berprestasi.

    ReplyDelete
  18. Keterbatasan fisik tentunya tidak menjadi penghalang di era digital seperti ini.
    Karena semua orang bisa berkarya dan menghasilkan penghasilan seperti yang diharapkan. Salut banget kepada XL Axiata Peduli Disabilitas Siap Kerja, sehingga membangkitkan semangat para pekerja disabilitas.

    ReplyDelete
  19. Pas baca artikel di awal-awal aku berasa lagi disemangatin sama mba, karena kebetulan saat ini aku sedang menganggur dan lagi terus apply lamaran kesana sini. Semoga saja segera ada yang klop dan bisa kembali mulai bekerja, aamiin.

    Program XL Axiata Peduli Disabilitas Siap kerja, sangat bagus banget ya. Beneran sebuah program CSR yang berdampak positif. Semoga saja tahun depan diadakan di seluruh kota yang ada di Indonesia 😇 Supaya semakin banyak yang menerima manfaat darui program sebagus ini.

    ReplyDelete
  20. Keterbatasan fisik bukan halangan untuk berkarya, dan ini memang harus didukung oleh banyak pihak seperti yang dilakukan XL Axiata ya kak Nunu.
    Semangat selalu untuk terus berdaya

    ReplyDelete
  21. Nah pemerintah terutama calon pimpinan kayaknya selama ini nggak ada yang punya kepedulian terhadap pentingnya menyediakan fasum untuk disabilitas. Cerita pengalaman Rangga yang menempuh transportasi umum Bogor - Rawamangun untuk kuliah, kebayang effort nya.

    Semoga makin banyak perusahaan swasta yang peduli ngadain event seperti XL Axiata ini, agar makin banyak pula disabilitas yang bisa ikut berpartisipasi.

    ReplyDelete
  22. Salut dengan apa yang dilakukan oleh XL ini, ini membuat para disabilitas punya kesempatan untuk meningkatkan skill sekaligus mendapatkan pekerjaan ya mbak

    ReplyDelete
  23. insya allah kegiatan ini sangat bermanfaat. aku mengaminkan doanya, semoga temen2 disabilitas berkesempatan untuk menjadi karyawan XL Axiata, ya. aamiin

    ReplyDelete
  24. Mba nunu, kagum padamu dan teman-teman yang selalu bersemangat menjalani hidup
    Btw saya setuju mba, mindset "charity" yang selama ini melekat bagi penyandang disabilitas perlu diperbaiki, semoga semakin banyak perusahaan seperti XL axiata 😇

    ReplyDelete
  25. Imgin juga ikut kegiatan semacam ini, sayang banget di daerah kecil tempat saya tinggal jarang ada event seperti ini

    ReplyDelete

Silakan Berikan Komentar, Saran, dan Kritik Untuk Postingan Ini, yang sopan ya ^^ dan please jangan spam